Kamis, 30 Juni 2011

Kriteria Diagnostik untuk Gangguan Menantang yang Bersifat Melawan

Ada empat kriteria diagnostik untuk gangguan menantang yang bersifat melawan, yaitu sebagai berikut. Pertama, suatu pola perilaku negativistic, memusuhi, dan menantang yang berlangsung paling sedikit 6 bulan. Ada empat atau lebih perilaku yang termasuk ke dalam kriteria ini, yaitu
  1. kerap kali marah-marah,
  2. kerap kali beragumentasi dengan orang dewasa,
  3. kerap kali secara aktif menantang atau menolak untuk mematuhi permintaan orang tua atau peraturan,
  4. kerap kali dengan sengaja membuat orang-orang jengkel,
  5. kerap kali menyalahkan orang lain untuk kesalahannya atau perilakunya,
  6. kerap kali lekas tersinggung atau mudah merasa jengkel dengan orang lain,
  7. kerap kali marah atau dendam,
  8. kerap kali dengki dan ingin balas dendam.
Catatan:
Perhatikan suatu criteria yang hanya terpenuhi bila perilakunya terjadi lebih sering daripada yang biasanya tampak pada orang-orang dengan tingkat usia dan perkembangan serupa.
Kedua
Ketiga
Keempat
, criteria tidak terpenuhi untuk gangguan perilaku, dan jika individu berusia 18 tahun atau lebih, criteria tidak terpenuhi untuk gangguan kepribadian antisosial.
, perilaku tersebut tidak terjadi khususnya selama berjalannya gangguan psikotik atau suasana hati.
, gangguan dalam perilaku menyebabkan hambatan yang secara klinis signifikan dalam fungsi social, akademik, atau pekerjaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar